MEDAN|
Berkat upaya kerja keras akhirnya tim gabungan dari Satreskrim Polrestabes Medan dan Polsek Percutseituan telah menangkap 11 dari 12 orang tahanan Polsek Percut Seituan yang melarikan diri Jumat (30/12/2016)lalu.
Informasi yang dihimpun oleh wartawan dimana satu tahanan kabur yang diamankan ke 11 ini bernama tersangka Yudi Sanjaya alias Bolang (30) warga yang tinggal di dalam wilayah lokasi Perumahan Nasional (Perumnas) Mandala, Medan.
Terpisah, Kapolrestabes Medan,Kombes Pol Sandi Nugroho kepada Wartawan mengatakan,jika tersangka Yudi Sanjaya berhasil ditangkap Kamis (05/01/2017) malam hari.Yudi merupakan tahanan dalam kasus pencurian, ditangkap di tempat persembunyiannya di tempat Kamar Pos Penjagaan Telkomsel di Jalan Nasional Meulaboh, Tapak Tuan, Desa Simpang Peute, Kecamatan Kuala, Kabupaten Nagan Raya, Aceh.
"Jadi dengan tertangkapnya kembali satu orang tahanan yang ikut serta khabur atas nama Yudi Sanjaya alias Bolang (30) ini, berarti sudah sebanyak 11 orang tahanan yang telah ditangkap. Kini tinggal satu orang tahanan lagi yakni seorang wanita atas nama Kasima Handayani yang masih kita buron. Untuk itu kami minta atas nama tahanan seorang wanita bernama Kasima Handayani supaya untuk dengan segera datang menyerahkan diri secara baik-baik karena sudah 11 orang tahanan yang telah kita tangkap dan tinggal anda supaya segera menyerahkan diri saja karena pasti akan kita temukan untuk ditangkap kembali," tegas Kombes Pol Sandi,Jumat (6/01/2017)
Aksi pelaku Yudi yang pernah melarikan diri dari tahanan, bukan kali ini saja. Sebelumnya pelaku Yudi juga pernah melarikan diri dari Rumah Tahanan (Rutan) Tanjung Gusta Medan di saat tahun 2013.
Setelah ditangkap petugas Kepolisian yang ada dimana Yudi alias Bolang yang selanjutnya langsung dibawa ke Mako Polsek Percut Sei Tuan untuk diproses atau diperiksa.
Usai diperiksa selanjutnya akan langsung ditahan kembali di dalam RTP Polrestabes Medan, bersama 10 tahanan kabur lainnya yang sudah terlebih dahulu ditangkap oleh pihak Kepolisian Polrestabes Medan secara gabungan beserta pihak Polsek Percut Seituan. (Bs)
Berita Terkait
Komentar Anda