Silaturahmi Dengan KBT,Dandim 0209/LB Sebut Kenalilah Diri Kita dan Jagalah Keutuhan NKRI

/ Kamis, 30 Maret 2017 / 20.38
RANTAU|
Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0209/Labuhan Batu, Letkol Czi Denden Sumarlin SE menyatakan bahwa pihaknya akan meningkatkan kualitas serta kuantitas pelaksanaan kegiatan silaturahmi dengan keluarga besar TNI (KBT).




"Silaturahmi dengan KBT dan masyarakat harus lebih ditingkatkan sehingga dapat berkoordinasi baik dalam kegiatan karya bakti, TMMD, di wilayah teritorial Kodim 0209/LB,"ungkap Letkol Czi Denden Sumarlin,SE,saat menggelar silaturahmi dengan KBT di Aula Abdi Karya Manunggal Makodim 0209/LB. Kamis (30/3/2017).

Dandim menjelaskan, pelaksanaan silturahmi ini juga mengingatkan, Prajurit dan komponen-komponen serta ormas TNI adalah bagian dari negara yang dahulunya senasib sepenanggungan ingin mengusir penjajah, dimana dari berbagai bangsa, suku dan adat berbaur menjadi satu bangsa yakni Bangsa Indonesia. 

"Pererat tali silaturahmi inilah yang harus kita pertahankan di era globalisasi sekarang, dengan alam dan budaya yang kaya, jangan sekali-kali kita meninggalkan sejarah dan melupakan jasa-jasa pahlawan, sebab kita adalah Indonesia,dan silaturahmi ini untuk meningkatkan solidaritas dan kesamaan visi dan misi guna mengatasi permasalahan bangsa dalam rangka mewujudkan keutuhan NKRI," harap Dandim yang juga pernah menjabat sebagai Danyon Zipur /DD.

Secara geografis, kata Dandim, bahwa Indonesia terdiri dari 230 suku yang tersebar di Nusantara Indonesia mengalami eksistensi serta gejolak ancaman yang semakin meningkat seperti terjadinya kerusuhan serta konflik sosial.

"Sejak tahun 1975 hingga tahun 1998 dibeberapa daerah terjadi aksi unjuk rasa, persaingan global hingga pengaruh masuknya budaya barat,dengan hal tersebut, disinilah peranan silaturahmi ini dilakukan guna menjaga keutuhan NKRI," pinta Dandim. 

Selain itu,terkait masalah narkoba,Dandim menegaskan bahwa narkoba merupakan ancaman yang nyata di depan kita saat ini, dimana efeknya mengakibatkan keluarga berantakan, isi rumah habis, anak terlantar, masa depan suram dan menuju kesengsaraan yang seluruhnya itu disebabkan narkoba. 

Kemudian, terjadinya ekspansi yang menuju kepada perluasan wilayah oleh bangsa luar diakibatkan kondisi negara. maka dari itu, Dandim berharap dengan tetap menjaga silaturahmi yang bertujuan memperluas wawasan kebangsaan dengan cara mengenal diri kita masing-masing sebagai pribadi bangsa yang wajib mempertahankan keutuhan NKRI. 

"Segala apa yang kita lakukan dihimpun oleh pengendalian diri dan nafsu, sehingga dapat menciptakan bangsa yang bermartabat, untuk itu, kita harus mengenali diri kita, Aku adalah Indonesia" tutup Dandim. 

Acara silaturahmi ini diwarnai dengan pemberian cendera mata oleh Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin SE kepada sejumlah anggota veteran serta koordinasi dialogis. 

Tampak hadir, Ketua Persit KCK Cabang XXXVI 0209/LB, Ketua PPM Labuhanbatu Archis, Ketua FKPPI 0209/LB Indra Riadi, Ketua GM FKPPI, Pasiter Kapten Inf Agus Daulay, tokoh agama, tokoh masyarakat dan LVRI Labuhanbatu serta jajaran prajurit Kodim 0209/LB. (Red)

Berita Terkait

Komentar Anda