Kerusakan jalan yang mengakseskan Medan Belawan semakin hari semakin parah. Akibatnya, truk Mitsubishi Fuso BK 9215 EG terbalik di Jalan KL Yos Sudarso, Km 16, Kel. Pekan Labuhan, Kec. Medan Labuhan, Rabu (4/10) siang.
Truk bermuatan seng itu membawa
muatannya dari gudang Seruwai menuju ke Medan. Ketika melintas di
lokasi, kondisi yang sudah rusak parah dengan genangan air membuat truk
tidak stabil.
Akibatnya, truk yang disopiri
Herianto (30) tiba - tiba terbalik. Kondisi truk yang melintang di badan
jalan membuat arus lalu lintas terganggu, kendaraan yang akan melewati
jalan rusak itu terjebak macet.
Warga
sekitar melihat kondisi itu mencoba mengatur arus lalu lintas, tak
berapa lama petugas Satlantas Polsek Medan Labuhan datang ke lokasi
untuk menertibkan arus lalu lintas.
"Jalan
ini baru berusia 5 tahun, tapi sudah rusak parah. Lihatlah sudah berapa
kali truk terbalik di jalan ini, kalau ini dibiarkan terus pasti akan
makan korban," oceh Samsul, warga sekitar.
Di
sela - sela arus lalu lintas macet, mobil derek datang untuk mengangkat
truk yang terbalik. Akhirnya, setelah beberapa jam kemacetan terjadi,
truk yang terbalik dapat kembali berdiri tegak dan beranjak dari lokasi.
Pasca
terbaliknya truk itu, kondisi arus lalu lintas masih sulit dilalui
kendaraan. Pasalnya, kondisi jalan yang rusak dan dipenuhi genangan air
belum juga diperbaiki oleh pemerintah.
"Ini
yang buat kita sulit, kalau sudah jalan rusak pasti macet. Tapi, kita
tetap mengawasi arus lalu lintas agar tetap normal. Kita berharap agar
jalan ini cepat diperbaiki," kata Kasat Lantas Polsek Medan Labuhan, AKP
SR Sihite. (mu-1)