Batubara. Topinformasi.com
Aksi anggota Polres Batubaral saat meringkus 4 orang terduga pelaku perampokan di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) menarik perhatian warga dan pengguna jalan.
Ke 4 terduga pelaku perampok warga Palembang itu dibekuk di perlintasan KA Kelurahan Lima Puluh Kabupaten Batubara. Rabu 14/9/2022.
Saat dikonfirmasi, Kapolres Batubara AKBP Jose DC Fernandes melalui Kasat Reskrim AKP Jhon H Tarigan menjelaskan, penyergapan tersebut diduga perampokan dan atau perampasan uang di Aceh dengan pelaku 4 orang menggunakan sepeda motor.
Aksi 4 sekawan perampok warga Palembang tersebut melarikan diri ke Medan, dari Medan mereka merental satu unit minibus Kijang Inova dengan membawa uang tunai ratusan juta menuju Palembaqng.
Namun pihak Polda Sumut yang dihubungi Polda Aceh langsung mengontak seluruh jajaran Polres di wilayah yang diperkirakan akan dilalui para terduga pelaku perampokan.
Berbekal permintaan tersebut, Kasat Reskrim Polres Batubara dan Kapolsek Lima Puluh AKP Rusdi bersama anggota langsung melakukan penghadangan di sekitar rel KA Jalinsum Kelurahan Lima Puluh Kota Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara.
Terduga pelaku perampokan dan barang bukti berupa 1 unit minibus Kijang Inova warna silver nomor polisi BM 1590 LE berserta uang ratusan juta sudah kita amankan, pungkas AKP Jhon Tarigan. (dr)