PALU_TOPINFORMASI.COM,bertempat di ruangan tata usaha, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu bersama pejabat struktural mengikuti Evaluasi Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) bersama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Sulawesi Tengah, Jumat,(7/10). Secara virtual meeting.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala Kanwil Kemenkumham Sulteng, Budi Argap Situngkir, dalam sambutannya beliau mengarahkan seluruh satker agar terus memperbaiki kualitas perencanaan dan pelaksanaan anggaran.
“Saya sampaikan kepada teman-teman di Satker agar terus berupaya dalam memaksimalkan anggaran,” ujar Budi Argap.
Kegiatan ini, bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dalam kegiatan pengelolaan anggaran agar lebih efektif, efisien dan terbuka di jajaran Kemenkumham Se-Sulawesi Tengah serta mengukur sejauh mana ketepatan penggunaan anggaran dari masing-masing Unit Pelaksana Tekni (UPT) yang ada.
Tak lupa pula, Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Satuan kerja atau UPT yang berada di jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Tengah.
Sembari berjalannya kegiatan , Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, menuturkan bahwa Kinerja LPKA Kelas II Palu sudah sangat baik dan pengelolaan anggaran sudah tepat sesuai dengan pengalokasiannya.
“Saya pastikan kinerja satker kita sampai sejauh ini sudah baik dan pengelolaan anggaran kita juga sudah begitu maksimal sesuai dengan pengaplikasiannya,” ucapnya dengan penuh keyakinan.
Seperti diketahui, Indikator kinerja pelaksanaan anggaran (IKPA) adalah indikator yang ditetapkan Kementerian Keuangan selaku Bendahara Umum Negara, sebagai alat ukur untuk menentukan kualitas tingkat kinerja dari sisi kesesuaian perencanaan, efektivitas pelaksanaan anggaran, efisiensi pelaksanaan anggaran, dan kepatuhan terhadap regulasi.
HUMAS LPKA PALU