Nasib 234 Peserta PPPK Guru Di Batubara Terkatung Katung.

/ Selasa, 23 Juli 2024 / 13.49

Batubara. Topinformasi.com
Nasib 234 peserta seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru di Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara masih belum "jelas alias terkatung-katung". Selasa 23/7/2024.

Pasalnya dalam kasus seleksi PPPK di Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara tahun 2023 lalu, penyidik Ditreskrimsus Polda Sumut telah menetapkan 5 tersangka masing-masing, adik mantan Bupati Batubara Ir. H. Zahir, FZ, Sekretaris Disdik inisial DT, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BMPSDM) inisial MD, Plt Kadisdik inisial AH, dan Kabid di Disdik inisial RZ.

Dikonfirmasi terkait SK 234 peserta seleksi PPPK guru, Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Batubara Aldi mengatakan, terkait "SK PPPK guru masih menunggu putusan sidang PTUN, "kesimpulannya setelah hasil TUN."ujar Aldi.

"Sayangnya hingga berita ini dikirim ke Redaksi Topinformasi.com, Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara tidak dapat dikonfirmasi. Namun dari informasi yang dihimpun, saat ini pihak Disdik sedang persiapan "melengkapi berkas untuk penerbitan SK guru PPPK. (dr)
Komentar Anda

Berita Terkini