TOPINFORMASI.COM,Ratusan Massa Gabungan yang merasa prihatin dengan Eks Karyawan PT. Medan Canning melakukan aksi Damai ke Dinas Ketenagakerjaan Medan, Jalan Wahid Hasyim, Kota Medan, Rabu (12/2).
Eks karyawan PT Medan Canning melakukan aksi damai ke Disnaker Medan untuk memperjuangkan hak-hak mereka. Mereka melakukan aksi ini untuk menuntut hak-hak yang belum dipenuhi oleh perusahaan, seperti hak upah, hak cuti, dan hak-hak lainnya.
Aksi damai ini dilakukan secara tertib dan damai, tanpa melakukan tindakan anarkis atau merusak fasilitas umum. Mereka berharap bahwa aksi ini dapat memperoleh perhatian dari pihak Disnaker Medan dan PT Medan Canning, sehingga hak-hak mereka dapat dipenuhi.
Kesedihan hingga meneteskan airmata Eks Karyawan PT. Medan Canning yang sudah puluhan tahun bekerja terlihat saat menjelaskan kronologi kejadian yang dialami saat bekerja di PT Medan Canning .
Salah seorang Eks Karyawan Darlina dan teman nya Ngatiem saat berorasi di depan Dinas Ketenagakerjaan Medan sambil nangis meminta bantuan ke Kepala Dinas Ketenagakerjaan Medan untuk membantu aspirasinya.
"Saya bekerja puluhan tahun diberhentikan sepihak oleh Perusahaan tanpa menerima surat apapun dan tak menerima uang apapun hingga sekarang saat diberhentikan bekerja," Ujarnya.
Bantulah kami Pak, Kami orang miskin minta bantuan bapak, kami tidak mencari kaya hanya untuk makan keluarga kami saat tak bekerja lagi pak, "Jeritnya.
Tak selang lama, mereka pun di panggil kedalam Disnaker Medan didampingi Kuasa Hukumnya menemui Kadis Ketenagakerjaan, dan menerima aspirasinya untuk segera melakukan tindakan.(Tim)