Medan, TOPINFORMASI. COM
Dalam menjalankan bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah, Silaturahmi Tanpa Batas (STB) Pemuda Pancasila Kota Medan berkolaborasi dengan Pemuda Pancasila Deli Serdang melaksanakan bagi-bagi Takjil kepada masyarakat yang melintas di Jembatan Titi Kuning Jalan Brigjen Hamid dan Jembatan Kongsi dekat Mesjid Patumbak Kampung, Minggu 16 Maret 2025.
Ketua STB Pemuda Pancasila Kolaborasi C Brando didampingi Sekjen Nando Cobra SH dan Bendahara Ayu Lestari serta Ir Well Lubis, saat dijumpai wartawan mengatakan, kegiatan bagi-bagi Takjil merupakan agenda STB setiap tahun nya, semenjak STB terbentuk sekitar 3 tahun yang lalu.
Alhamdulilah kegiatan bagi-bagi Takjil ini, dapat berjalan dengan sukses, berkat bantuan dari seluruh pengurus STB maupun anggota.
Jadi kegiatan ini murni dari kantong kami sendiri" Bang
Tanpa ada meminta-minta bantuan dari pihak manapun dengan mengatasnamakan STM Pemuda Pancasila ..ujar Brando.
Sementara Sekretaris STB Pemuda Pancasila Kota Medan dan Deli Serdang Nando Cobra SH menambahkan pembagian Takjil diberikan kepada para penguna Jalan yang melintas, seperti abang becak, pengemudi ojol, supir angkot dan masyarakat sekitar.
Selain kepada masyarakat yang melintas,kami juga memberikan Takjil ke Mesjid Al-Istiqomah di Jalan Pertahanan Dusun IV Patumbak..ucap Nando
Kegiatan bagi-bagi Takjil Silaturahmi Tanpa Batas (STB) dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama di Sekretariat Meja Loreng di Patumbak Kampung. (Syahdan/Red)